KabarJawa.com — Belasan seniman Borobudur berkolaborasi dengan Polres Magelang, menggelar “Art Borobudur Police Day 76” di depan pintu parkir Taman Wisata Candi Borobudur, Minggu (26/6). Kegiatan ini digelar untuk menyambut HUT ke-76 Bhayangkara.
Sebelum melukis, para seniman melakukan aksi teatrikal dari halaman SD Kanisius Borobudur menuju pintu parkir Taman Wisata Candi Borobudur. Selanjutnya, mereka dengan menggunakan kuas, kanvas dan lainnya melukis dengan tema utama Candi Borobudur.
Yang menarik, salah satu seniman, Yatno, melukis sosok tokoh polisi Indonesia, yakni Kapolri kelima, Jenderal (Purn) Hoegeng Imam Santoso. Seniman itu begitu mengagumi sosok mantan kapolri tersebut.
Kemudian seniman Nurochim, melukis wajah Kapolres Magelang, AKBP Sajarod Zakun. Sony Arya Santosa tidak mau ketinggalan dengan menuangkan cat akriliknya pada kanvas ukuran agak besar, dan melukis dengan model Kepala Bagian Operasional (Kaurbinops) Satuan Pengamanan Objek Vital Polres Magelang, Ipda Umy.
Di bagian lain, Sujono Keron bersama dengan Sodik melakukan body painting (melukis tubuh) Alex Sunari. Tubuh Alex dicat menyerupai baju seragam polisi lengkap dengan pangkat Ajun Kepala Polisi (AKP).
Ketua Komunitas Seniman Borobudur Indonesia (KSBI) Umar Chusaeni mengatakan, kegiatan itu merupakan salah satu bukti sinergitas antara pelaku seni yang ada di sekitar Borobudur dengan kepolisian, dalam hal ini Polres Magelang.
“Sinergitas ini menjadi warna tersendiri di kawasan Candi Borobudur. Karena tidak hanya indah, namun juga berwarna-warni dengan segala budayanya,” ujarnya.
Umar yang juga pemilik galeri Limanjawi Art menambahkan, kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-76 Bhayangkara tersebut juga menunjukkan para seniman di Borobudur tetap berkarya, meskipun pandemi Covid-19 belum juga usai.
“Selanjutnya, seluruh karya seniman nantinya akan dipersembahkan ke Polres untuk menghiasi dinding-dinding tembok yang ada di Mapolres Magelang,” imbuhnya.
Sementara, Wakapolres Magelang, Kompol Aron Sebastian mengapresiasi kegiatan para seniman Borobudur yang turut berpartisipasi merayakan HUT Bhayangkara.
Ia menyatakan, kegiatan ini tujuannya mengajak para seniman Borobudur untuk berkontribusi dalam menyambut HUT Bhayangkara yang akan diperingati pada 1 Juli mendatang.
“Kegiatan tersebut juga untuk mendukung aktivitas seni dan budaya, sekaligus mengembangan pariwisata yang ada di sekitar Candi Borobudur,” pungkasnya.